Sintesis Ramah Lingkungan Surfaktan Lukosamida Sebagai Pengemulsi Produk Obat-Obatan
Abstract
Sintesis surfaktan glukosamida yang ramah lingkungan serta dapat digunakan sebagai pengemulsi produk obat-obatan diamati pada penelitian ini. Glukosamida diperoleh dari bahan yang murah dan terbarukan yaitu metil ester asam lemak (MEAL) dari minyak sawit dan glukosamina menggunakan enzim lipase (Lipozym TL IM® dan Novozym 435®). Pengamatan dilakukan melalui tahap pendahuluan, tahap optimasi dan tahap pengembangan proses. Pada tahap pendahuluan diamati pengaruh jenis enzim terhadap persen konversi MEAL. Diperoleh bahwa konversi MEAL yang lebih baik diperoleh jika menggunakan enzim Novozym, dengan konversi mencapai 50% pada suhu kamar. Pada tahap optimasi diamati pengaruh interaksi dari variabel penelitian, menyusun model persamaan optimasi serta menentukan kondisi reaksi amidasi yang optimum menggunakan Metode Permukaan Sambutan untuk mendapatkan persen konversi metil ester asam lemak yang maksimum. Variabel penelitian yang diamati adalah temperatur, konsentrasi enzim, rasio molar substrat, rasio pelarut dan waktu inkubasi. Diamati bahwa peningkatan temperatur, konsentrasi substrat dan enzim, secara simultan meningkatkan yield glukosamida. Kondisi optimum diperoleh bila menggunakan konsentrasi Novozym 6 % rasio molar MEAL:GM 1:1; temperatur 60-70°C ; rasio pelarut 1:1 sampai 1,5:1 (pelarut:MEAL) serta waktu inkubasi 70 jam. Reaksi pada kondisi optimum akan menghasilkan persen konversi MEAL 78,58 %. Pada tahap pengembangan proses dilakukan upaya peningkatan efisiensi proses dan pelestarian lingkungan melalui penggunaan kembali enzim (recoveri enzim). Diamati bahwa pengulangan enzim hingga 8 kali masih memberikan hasil yang baik pada reaksi enzimatik ini. Untuk mengetahui terjadinya hasil reaksi amidasi dilakukan uji struktur dengan spektrometer infra merah (FT-IR). Selanjutnya dilakukan pengukuran nilai HLB, analisa sifat fisika dengan metode titrasi serta analisa sifat kestabilan emulsi. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan surfaktan glukosamida yang murah dan alami karena diperoleh dari bahan baku yang dapat diperbaharui dan diolah melalui proses yang dapat diterima secara ekologis.
Collections
- LP - Report Research [93]