Pengetahuan Masyarakat Tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Lingkungan III Kelurahan Kayu Jati Kabupaten Mandailing Natal
Abstract
Konstruksi rumah dan lingkungan yang tidak memenuhi syarat kesehatan
merupakan faktor resiko sumber penularan berbagai jenis penyakit, misalnya
Penyakit infeksi pernafasan saluran akut dan tuberculosis yang erat kaitannya
dengan kondisi sanitasi perumahan, penyedian air bersih dan lingkungan yang
tidak memenuhi syarat dapat menjadi faktor terhadap penyakit diare dan cacingan.
Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi pengetahuan masyarakat tentang
perilaku hidup bersih dan sehat di Lingkungan III Kelurahan Kayu Jati Kabupaten
Mandailing Natal. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah
deskriptif dengan besar sampel sebanyak 31 orang dengan teknik sampel random
sampling. Uji realibilitas dilakukan pada 20 orang sampel dengan menggunakan
KR-21 dengan hasil 0,721. Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2011.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden berusia 20-30 tahun
sebanyak (32,3%), responden yang berpendidikan Sekolah Dasar dan Sekolah
Menengah Pertama sebanyak (35,5%), responden berjenis kelamin laki-laki
sebanyak (71,0%), responden beragama islam sebanyak (100%), mayoritas
responden suku mandailing sebanyak (90,3%), responden yang bekerja
wiraswasta sebanyak (54,8%), dan mayoritas responden memiliki pendapatan
<Rp. 500.000 sebanyak (61,3%). Pengetahuan masyarakat tentang perilaku hidup
bersih dan sehat dengan kategori baik sebanyak 63,3%, hal ini dipengaruhi oleh
faktor pendidikan yang tinggi. hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan
bahwa perlunya para kader-kader agar lebih aktif dalam meningkatkan status
kesehatan masyarakat, dan disarankan agar masyarakat membuat toilet umum
untuk digunakan bersama.
Collections
- SP - General [151]